Apa Pengertian Invalid Traffic? - ANEKA CARA BLOG -->

Apa Pengertian Invalid Traffic?

ANEKA CARA BLOG - Di kalangan penayang iklan (publisher) AdSense pasti sudah sangat akrab dengan istilah lalu lintas tidak sah (invalid traffic). Selain jadi momok bagi para penayang iklan, lalu lintas tidak sah ini juga sangat dihindari bahkan sangat mengkhawatirkan, lebih-lebih menjadi hantu amat menyeramkan. Namun bagi penayang iklan baru atau publisher pemula—lebih-lebih orang awam—sudah pasti belum mengetahui bahkan tidak mengetahui apa itu lalu lintas tidak valid.

Secara pengertian, lalu lintas tidak valid ini merupakan tindakan yang dilakukan oleh siapa pun guna meningkatkan jumlah pendapatan dari sebuah situs atas iklan yang ditayangkan. Tindakan ini bisa meliputi upaya yang dilakukan secara manual atau otomatis menggunakan perangkat tertentu (robot). Cara manual atau menggunakan perangkat tertentu sangat dilarang oleh AdSense.

Dari sumbernya (AdSense) hal-hal yang dikategorikan sebagai lalu lintas tidak sah adalah melakukan tindakan klik atau tayangan yang bertujuan meningkatkan biaya pengiklan atau penghasilan penayang dengan cara tidak semestinya. Lalu lintas tidak sah mencakup upaya menipu yang dilakukan secara sengaja serta klik yang tidak disengaja.

Disebutkan di situs resmi AdSense bahwa lalu lintas tidak sah mencakup hal-hal sebagai berikut—namun tidak terbatas pada:
  • Klik atau tayangan yang dihasilkan oleh penayang yang mengeklik sendiri iklan aktif mereka;
  • Tayangan atau klik iklan berulang dari satu pengguna atau lebih;
  • Penayang yang menganjurkan agar mengklik iklan mereka (contohnya dapat mencakup: kata-kata apa pun yang mendorong pengguna untuk mengeklik iklan, penerapan iklan yang dapat meningkatkan volume klik tidak sengaja, dll.)
  • Alat pengeklikan atau sumber lalu lintas otomatis, robot, atau perangkat lunak lainnya yang menipu.
Ditegaskan bahwa melakukan klik iklan Google AdSense harus berasal dari minat murni pengguna, bukan karena dorongan, paksaan, atau perilaku apa pun yang bisa merugikan pihak pengiklan (Advertisers). Google sendiri telah menerapkan sistem yang sangat ketat dan amat canggih, jadi upaya manipulatif apa pun pasti terdeteksi. Intinya, jika ingin menjadi penayang iklan yang baik maka berlaku jujurlah dan biarkan semua terjadi apa adanya (murni atau tanpa rekayasa). Google AdSense sangat melarang metode apa pun yang menghasilkan klik atau tayangan palsu.

Hal paling buruk jika penayang iklan terdeteksi melakukan pelanggaran maka tak segan-segan pihak Google AdSense menangguhkan atau bahkan menonaktifkan secara permanen akun penayang iklan. Perlu diketahui bahwa pihak Google AdSense sangat melindungi pengiklan atau penggunanya.

Solusi terbaik untuk meningkatkan lalu lintas pengunjung adalah dengan menyuguhkan artikel yang bermanfaat dan diminati oleh semua orang. Tanpa perlu memaksa datang, siapa punya yang memerlukan suguhan menawan pasti bertandang.

Apabila ingin melakukan kunjungan dan klik iklan dengan cara jelajah blog (blog walking) maka lakukan secara sahdi antaranya; buka setidaknya 1530 halaman dan baca tuntas situs iklan yang sudah diklik atau setidaknya tahan akses situs iklan tersebut antara 1015 menit.

Semoga bermanfaat!




Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel